By Galih at 08.28 , have 0 komentar
Ads by google:
Ads by google:
Android sebagai sistem operasi mobile paling populer sudah sangat merajai jagat handphone. Semua handphone yang berbasis Android bisa dibilang laku semua, dari yang low-end hingga high-end. Ini karena android dalam hal lisensi sangatlah murah sehingga anggaran untuk membuat handphone bisa di maksimalkan untuk membangun hardware yang bagus. Di sini bakal kami buatkan daftar aplikasi yang sedang populer di masyarakat.

Aplikasi Android Paling Populer


1. Instagram
Sebagai pelopor aplikasi filter kamera, instagram sangat sukses karena fiturnya untuk mengedit foto ke berbagai macam gaya. Sobat bisa edit fotomu menjadi tampak seperti foto jadul. Keunggulan lainnya dari aplikasi ini yaitu mempunyai sistem sebagai social media, jadi Sobat bisa follow akun milik temanmu dan Sobat bisa melihat update-annya di timeline milikmu sendiri. Serasa memakai twitter tetapi dalam bentuk foto dan juga Sobat bisa juga nge-like foto orang lain.
                                                           Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini
2. Twitter for Android
Ini dia social media yang paling cepat menyebarkan informasi. Dalam waktu sekejap Sobat bisa mengetahui peristiwa terkini yang dipost oleh orang lain dan menyebarkannya lagi atau istilahnya me-Retweet sehingga orang lain bisa mengetahui peristiwa yang sedang terjadi. Sebelumnya pihak twitter belum merilis aplikasi twitter resmi dari pihak twitter sendiri, jadi aplikasi – aplikasi twitter masih buatan dari developer lain. Tetapi semenjak pihak Twitter merilis aplikasi resminya, hampir rata – rata pengguna twitter beralih ke aplikasi resmi. Tampilannya memang sangat sederhana tetapi cukup powerful seperti aplikasi – aplikasi dari developer lain.
                                        Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini
3. Facebook
Semua orang pasti dan punya Facebook, dari anak kecil hingga orang dewasa hampir bisa dipastikan semuanya memiliki akun Facebook. Raja dari segala social media di Internet ini juga merilis aplikasi resminya sendiri. Dilihat dari Jumlah download, aplikasi Facebook adalah aplikasi yang paling banyak di download oleh pengguna Android. Tidak heran karena dilihat dari pengguna facebook di belahan dunia hingga milyaran orang menjadikan aplikasi ini sangatlah populer di masyarakat. Untuk fitur yang ditawarkan sudah sangat lengkap mendekati seperti Facebook dalam web dan tentu saja tampilannya sangat enak dipandang.
                                                Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini
4. Opera Mini
Browser yang satu ini sudah populer jauh sebelum android muncul sebagai sistem operasi mobile. Hampir di setiap handphoe semua orang tersedia browser ini. Aplikasi ini sangat berguna buat Sobat yang ingin browsing tanpa menghabiskan banyak kuota karena sistem dalam aplikasi browser ini yaitu ketika Sobat sedang browsing web yang sedang Sobat akses akan dikompres dulu oleh server Opera lalu akan dikembalikan lagi ke handphonemu sehingga Sobat bisa mengakses web dengan lebih cepat dan lebih murah.
Aplikasi Android Terpopuler Tahun Ini


5. WhatsApp
Aplikasi yang satu ini bisa dibilang sebagai pelopor aplikasi chat di android. Berbeda denga pesaing – pesaingnya yang lain, sistem dalam aplikasi ini yaitu Sobat hanya perlu mendaftarkan nomor handphonemu dan nomor itu akan dijadikan sebagai ID. Inilah yang membuat aplikasi ini sangat mudah dipakai, karena Sobat tidak perlu menambahkan kontak orang lain satu persatu, karena sudah otomatis oleh aplikasi ini, kontak yang ada di handphone akan dimasukkan ke aplikasi sebagai Friend List. Aplikasi ini juga cross-platform atau tersedia dalam banyak sistem operasi selain Android. Walaupun aplikasi ini bisa didownload secara gratis, tapi kalau Sobat sudah memakai aplikasi ini selama 1 tahun, maka aplikasi ini akan meminta bayaran untuk memperpanjang masa aktifnya. Harganya tidaklah mahal, hanya sekitar 10 ribu untuk masa aktif 1 tahun kedepan.

6. BBM
Semenjak Blackberry merilis Blackberry Messenger atau BBM ke Android, langsung para pengguna android berbondong – bondong mendowload aplikasi ini. Tren chatting dalam handphone sebelumnya lebih populer di kalangan Blackberry karena perangkat – perangkat milik Blackberry yang menggunakan keypad fisik QWERTY sangat memudahkan dalam urusan chatting. Karena banyaknya orang yang menggunakan handphone Android, maka Blackberry mencoba merilis BBM untuk Android. Berbeda dengan WhatsApp yang IDnya menggunakan nomor handphone, dalam BBM ID Sobat akan berbentuk kumpulan angka dan huruf yang disebut PIN. Ketika Sobat ingin menambahkan daftar temanmu maka Sobat meminta PIN orang lain terlebih dahulu lalu Sobat tambahkan secara manual. Atau bisa lewat QR Code, jadi Sobat hanya perlu mengarahkan kamera handphonemu ke layar handphone temanmu dan secara otomatis akan menambahkan ke kontakmu.

7. Path
Untuk Sobat yang ingin tetap bersocial media tetapi untuk cakupan yang lebih sempit maka aplikasi ini sangat cocok buat Sobat. Fungsinya hampir sama dengan social media yang lain tetapi di sini fitur yang ditawarkan lebih banyak, Sobat bisa share lokasi Sobat, lagu favoritmu, atau share status juga bisa. Yang menarik dari aplikasi ini yaitu tampilannya sangat bagus dan interaktif karena banyak pilihan menu yang bisa Sobat akses untuk sharing berbagai hal. Aplikasi ini sedang populer akhir – akhir ini di kalangan anak muda karena tampilannya yang sangat modern.

Itulah aplikasi android yang populer di tahun ini. Hampir di setiap handphone android terinstall aplikasi –
aplikasi itu, Mana yang menjadi favoritmu ? baca juga aplikasi populer untuk android lainnya hanya disini, pastikan android sobat dapat mendukung aplikasi yang akan sobat download.

Ads By Google :
Bermanfaat kan? Yuk Share ke :
Facebook Tweet

0 komentar:

Posting Komentar